OPAK-F Syariah Bangun Sinergi Untuk Berprestasi
Abadi Wijaya Jumat, 19 Agustus 2016 . in Berita . 1272 views
1007_sariah.jpg
PEMBUKAAN: Dekan Fakultas Syariah Roibin dan Gubernur DEMA-F Dhiya Ulumudin saat menerbangkan merpati sebagai tanda dibukanya kegiatan OPAK-F Syariah

GEMA-Setelah mengikuti serangkaian kegiatan OPAK Universitas, seluruh Mahasiswa Baru kembali mengikuti Orientasi Pengenalan Akademik di fakultasnya masing masing.

Sama halnya dengan Maba Fakultas Syariah yang melaksanakan OPAK-F di Gedung C, Aula Lt. 3, Jumat-Sabtu (19-20/8). Agenda penting tersebut dihadiri sekitar 520 mahasiswa dan seluruh jajaran dekanat serta dosen.

Dekan F. Syariah Roibin dalam sambutannya menyampaikan, acara orientasi ini bertujuan untuk mengenalkan kepada Maba bagaimana ciri khas dan unggulnya Fakultas Syariah UIN Maliki Malang. Menjadi gerbang bagi mahasiswa untuk berprestasi dan unggul sehingga dapat bersaing secara akademik serta ilmiah. “Ahlan wa sahlan mahasiswa berprestasi Ulul Albab, semoga kegiatan hari ini berjalan lancar dan menjadi gerbang menggapai prestasi ke depannya,” tegas Dosen Mata Kuliah Sejarah Hukum Islam tersebut

Muhammad Zakwan Anshori selaku ketua pelaksana dalam sambutannya menyampaikan, Maba Fakultas Syari’ah diharapkan dapat menciptakan kekompakan. OPAK-F juga sebagai penyatu silaturrahmi antar mahasiswa dan dosen. “Maba tidak hanya mengenal Fakultasnya, tapi juga lebih akrab dengan orang-orang didalamnya,” tambah Mahasiswa Jurusan al-Ahwal al-Syakhsiyyah tersebut. (mir/ind/nhl)

(Ajay)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up